ClipKey: Aplikasi yang memudahkan manajemen Multi Clipboard


Dalam dunia perhenponan saat ini memang kita dituntut serba cepat, begitu juga dalam masalah copy-copy kata.. Di Android atau komputer kita bisa pilih kata lalu mengkopinya, hanya saja itu hanya berlaku untuk satu kali teks copy saja, pada copy berikutnya maka teks sebelumnya akan hilang ditelan bumi.

Maka dari itu kita memang perlu aplikasi seperti ClipKey untuk menunjang kinerja kita tersebut, aplikasi ini menurut pengamatan saya adalah yang paling simpel dan juga mudah dan ringan sekali, ia hanya menggunakan keyboard sendiri, yang dikelola dari tombol keyboard shortcut menggunakan tombol Globe.

Jika melihat ratingnya mungkin banyak yang kecewa sama aplikasi ClipKey tetapi kalo sudah disetting sesuai kebiasaan orang Indonesia, maka aplikasi ini yang paling mudah.

Yuk download dulu di play Store milik kamu, ketik aja seperti gambar di atas yaitu "ClipKey" maka pilih aplikasi yang dibuat oleh Coskun. Atau klik disini

Lanjut, udah rapi terinstal ya? saat Anda buka Anda akan menemukan tampilan seperti gambar diatas, ikuti tour dengan menggeser layar ke kiri beberapa kali.
Ini adalah tahapan yang paling penting, Anda akan disuruh untuk mengaktifkan Clipkey Clipboard sebagai keyboard tambahan di aplikasi Keyboard Anda. Ia akan memanfaatkan tombol "Globe" yang ada di Keyboard untuk masuk ke aplikasi Clipkey. Pastikan diaktifkan ya.
Ini adalah tahapan paling asyik, Anda akan diperintah untuk mencoba menggunakan aplikasi ini dengan cara melakukan copy dan paste. Caranya mudah, piliha aja beberapa teks dengan cara tahan layar untuk blok kata, misal seperti digambar ya, lalu pilih copy seperti biasanya, belum ada yang istimewa dalam tahap ini. Masih seperti biasa hp itu kita gunakan.
Sekarang masih di layar yang sama, coba tahan layar dan lakukan paste, masih seperti biasa saja ya, lalu dimana ya multinya?? Nah, kini tekan tombol bola dunia di keyboardnya, biasanya sebelah tombol spasi, maka keyboard Anda akan berubah seperti gambar diatas, disanalah Anda tinggal klik-klik aja, kata-kata yang udah pernah di copy sebelumnya. Ada 4 tombol bantuan di bawah layar, pertama setting aplikasi Clipkey, Kembali ke Keyboard, Globe yaitu maju ke keyboard selanjutnya yang aktif, dan backspace untuk menghapus karakter dengan keyboard Clipkey.
Nah, tour tadi sudah bisa di close aja ya, silahkan sekarang ketik sesuatu misalnya buka aplikasi SMS, lalu pindahkan ke keyboard clipkey dengan menekan logo Globe di Keyboard. Muncul halaman setting seperti diatas, kita akan setting dulu aplikasi ini sesuai kebiasaan orang Indonesia dalam mengetik ya.

Maximum number of clipboard entries, ini biarkan saja default nya yaitu 20 entri
Clear All Clipboard entries, ini untuk menghapus seluruh clipboard yang disimpan, tapi bisa juga hapus satu-satu dari teks yang ingin dihapus
Clear Clipboard automatically, biarkan pada pilihan never, agar biar kita sendiri yang mengendalikan clipboard tersebut
Show Clipkey notification, biarkan disabled, karena pasti akan mengganggu bukan?
Enable editing keys, biarkan pada pilihan backspace, karena ini akan memudahkan saat ada yang perlu dihapus dari teks yang sudah di paste
Enable keyboard button, agar kita bisa kembali ke keyboard sebelumnya
Enable Globe button, agar kita bisa memilih keyboard selanjutnya yang sudah aktif
Surround with spaces, adalah untuk mengaktifkan paste dari clipboard sudah ditambahi spasi pada awalan kata. ini di hilangkan aja centangnya ya
Return to keyboard after pasting, nah ini wajib dicentang, agar kita tidak perlu repot menekan tombol keyboard untuk kembali ke keyboard sebelumnya.
Yuk kita test aplikasinya, saya coba di aplikasi SMS, saat ketik Test kemudian spasi maka saya tekan tombol globe di keyboard, dan ternyata masih ada tuh hasil copy tadi...

Diskusi:

Yuk berkomentar hanya dengan kata-kata yang baik

Hubungi Kami